Faktor-Faktor K3LH




DigitalPedia - Dalam menggunakan sebuah komputer Anda harus memperhatikan beberapa faktor-faktor yang dapat menimalisir kerusakan atau kecelakaan. Berikut merupakan beberapa faktor yang mendukung lingkungan kerja k3.

Faktor Ergonomis

Gambar : Ergonomics, Sumber : Mind the Gap
Monitor komputer tidak hanya berhubungan dengan mata kita saja. Namun, otot leher, kepala, mata, pundak, lutut, kaki dan lain-lainnya akan ikut terbawa oleh mata yang fokus ke layar monitor komputer. 

Penyebab utama ketidaknyamanan mata adalah silau dan pantulan yang dihasilkan oleh cahaya baik oleh lampu ruangan maupun sinar matahari yang dipantulkan oleh monitor komputer. Beberapa cara untuk mengatasi masalah penerangan sebagai berikut.
  • Mengatur pencahayaan ruangan
  • Meletakkan lampu dekat monitor komputer untuk menghilangkan dampak negatif dari lampu neon yang memiliki tingkat kedip yang tinggi
  • Menggunakan filter screen untuk menimalisir cahaya yang menyilaukan dari pantulan layar monitor komputer.

Bagian dari komputer yang perlu diperhatikan untuk menjaga kesehatan dan keselamatan kerja

Berikut merupakan beberapa bagian-bagian perangkat komputer yang harus diperhatikan dalam menjaga kesehatan dan keselamatan kerja pengguna komputer.

Monitor

Gambar : Jarak pada monitor, Sumber : safetyshoe.com
Beberapa hal yang harus diperhatikan dari monitor komputer untuk mengurangi keluhan pada mata sebagai berikut.
  • Meletakkan monitor komputer di ruangan sehingga pancaran layar monitor komputer tidak dapat memantulkan sumber cahaya yang lain.
  • Meletakkan monitor komputer lebih rendah dari garis horizontal mata, agar posisi badan tidak menunduk.
  • Mengatur ketajaman dan kecerahan warna pada monitor komputer agar tidak terlalu terang ataupun gelap.
  • Menggunakan filter screen untuk mereduksi cahaya.
  • Sering mengedipkan mata agar tidak kering. Untuk menjaga kesehatan mata kita harus sering memandang objek yang jarak nya jauh dan di luar ruangan.

CPU ( Central Proccesing Unit )

Baguan perangkat CPU tidak boleh bersentuhan langsung dengan tangan dengan keadaan basah, sebab aliran listrik yang ada di CPU dapat menyetrum.

Kabel Komputer

Kabel komputer harus terhindar dari percikan air, hal ini dikarenakan dapat menyebabkan korsleting. Korsleting listrik mengakibatkan hubungan arus listrik sehingga bisa menyebabkan kebakaran.


Keyboard

Gambar : Ergonomi keyboard, Sumber : fairuzelsaid.wordpress.com
Posisi keyboard merupakan salah satu faktor penyebab nyeri otot dan persendian, sebagai contoh : penggunaan jari-jari tertentu saja dalam waktu yang lama. Hal ini terjadi terutama apabila sedang mengoperasikan komputer dalam jangka waktu yang lama. Selain itu kita harus menghindari tertumpahnya air pada keyboard, karena mengakibatkan keyboard rusak dalam rentan waktu yang tidak lama.

Posisi terbaik di depan komputer

Dalam menghindari kesalahan-kesalahan yang diakibatkan karena pekerjaan yang harus berhadapan dengan komputer sepanjang waktu, Anda harus melakukan beberapa cara di bawah ini yang berguna untuk keselamatan dalam berkerja.
  • Jangan jauhkan siku dari badan. Hal ini dapat mengurangi ketegangan otot bahu serta pundak.
  • Jaga sudut 90° antara lengan atas dan bawah.
  • Pergelangan dan lengan harus lurus. Gunakanlah alat yang membantu menyangga pergelangan tangan di dekat keyboard untuk menjaga kelurusan lengan.
  • Kepala lurus, dengan mata menghadap monitor komputer pada jarak kurang lebih 0, 5 meter, jarak minim yang masih bisa ditoleransi kurang lebih 30 cm.

Memilih Jenis Monitor

Apabila salah dalam memilih monitor komputer maka dapat mengakibatkan berbagai penyakit mata, di antaranya kelelahan mata, rabun jauh dan sebagainya. Oleh sebab itu, disarankan memerhatikan hal berikut.
  • Menggunakan monitor komputer dengan jenis LCD ( Liquid Crystal Display ) yang ingin menggunakan flat tube display ( layar datar ) dikarenakan untuk penghematan daya listrik dan menghindari kelelahan mata.
  • Ukuran layar monitor harus disesuaikan dengan pekerjaan.
  • Selalu menggunakan plastik kaca ( Screen Filter ) untuk mengurangi radiasi yang dipancarkan monitor.
  • Fasilitas appearance dan screen saver yang dapat menyejukkan mata, ( misalnya appearancelilac dan screen saver dengan nuansa kolam beserta ikan atau gambar bunga dan tanaman yang asri ).
  • Saat berkerja dengan komputer hendaklah diselingi dengan istirahat ringan. Istirahat dapat mengurangi ketegangan dan kelelahan mata serta berkonsultasi dengan dokter jika terjadi gangguan kesehatan mata.
  • Berkonsultasi kepada dokter jika terjadi ganggyan kesehatan mata.

Memilih Model Keyboard dan Mouse

Dalam memilih model keyboard, Anda harus mengetahui beberapa fungsi dan fitur yang terdapat pada keyboard dan mouse tersebut. Sehingga kita dapat mengidentifikasi jika terjadi kesalahan pada beberapa perangkat seperti keyboard dan mouse. 

Berikut ini beberapa kriteria dalam memilih keyboard dan mouse yang sesuai dengan SNI ( Standar Nasional Indonesia ).

Memilih keyboard

Panjang papan atau kord tidak terlalu panjang agar jari tangan dapat menjangkau setiap tombol pada keyboard dengan mudah.
Jarak antara setiap tombol tidak terlalu rapat agar jari tanagn lebih leluasa saat menekan tombol.

Memilih Mouse

Ukuran mouse sesuai dengan jari tangan.
Penempatan serta ukuran tombol pada mouse harus rapih dan nyaman.
Terdapat tambahan fitur, seperti roda penggulung layar dan sebagainya.


Mengatur Tata Letak Meja, Monitor, Keyboard, Mouse, dan Posisi Duduk

Jika Anda sudah memilih monitor, keyboard, dan mouse yang sesuai, selanjutnya yang perlu diperhatikan lagi adalah mengatur letak meja, monitor, keyboard, dan mouse dengan posisi duduk secara benar.

Dampak yang ditimbulkan

Berikut dampak yang ditimbulkan dari posisi duduk yang tidak tepat.
  • Rasa sakit pada punggung dan tulang belakang.
  • Sakit pinggang yang dapat menganggu buang air kecil dan besar.
  • Dapat mengakibatkan sakit ginjal.

Hal-hal yang perlu diperhatikan

Agar keselamatan dan kesehatan organ tubuh tetap terjaga dengan baik, maka dalam mengoperasikan komputer hendaknya memerhatikan hal-hal berikut.
  • Keyboard dan mouse diletakkan sejajar sehingga jari dan tangan dapat menjangkau dengan mudah dan nyaman.
  • Pandangan mata harus sejajar dengan monitor, tidak terlalu menunduk atau menengadah.
  • Posisi badan tidak terlalu bungkuk atau terlalu tegak.
  • Siku tangan membentuk sudut 90°.
  • Tidak memforsir tenaga dengan alasan "tanggung" dalam menyelesaikan pekerjaan atau bermain games.
  • Selingi dengan istirahat secukupnya dan olahraga kecil untuk melemaskan syaraf, otot, dan persendian tulang belakang.
  • Usahakan dalam melakukan pekerjaan tidak terlalu tegang, karena akan mengakibatkan otak jadi kelelahan dan akibatnya berpengaruh ke pekerjaan dan kondisi fisik.

Menggunakan Komputer dengan Prosedur yang Benar

Sebelum mengoperasikan sebuah komputer, Anda harus memahami terlebih dahulu prosedur penggunaan komputer dengan benar. Berikut di bawah ini adalah beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam menghidupkan komputer.
  • Memastikan bahwa komputer telah terhubung dengan arus listrik yang benar.
  • Memastikan tidak terdapat disket pada floopy drive pada sebuah komputer.
  • Menghidupkan komputer dengan cara menekan tombol power pada CPU dan hidupkan pula monitor komputer dengan menekan tombol power pada monitor komputer.
  • Tunggu beberapa saat hingga komputer melakukan proses booting.
  • Setelah proses booting selesai, komputer menampilkan dekstop dan komputer siap untuk digunakan.

Mungkin itu saja mengenai faktor-faktor yang mempengaruhi K3LH jangan lupa share ke teman-teman mu dan komen bila ada yang ingin ditanyakan atau disampaikan.

Digitalpedia Perkenalkan saya Admin blog Digitalpedia mudah-mudahan blog saya menginspirasi dunia teknologi dan informasi

4 Komentar

  1. Artikelnya keren gan, sangat bermanfaat

    ReplyDelete
  2. Bagus , Akhirnya saya bisa mengerti tentang k3lh

    ReplyDelete
  3. Bekerja di depan komputer terlalu lama bisa menyebabkan jari-jari keram, mata panas + perih, dan punggung terasa berat.

    Memang K3LH harus diketahui dan dibiasakan dengan benar agar tubuh kita tidak menjadi korban dari kesalahan yang tidak kita sadari saat mengoperasikan komputer.

    ReplyDelete

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel